Video Detik-detik Ustadz Muhammadiyah Pekalongan Meninggal Dunia saat Sujud dalam Sholat
Rabu, 02 September 2020
Edit
Sebuah video rekaman CCTV viral di media sosial, menampilkan momen detik-detik ketika seorang ustadz tumbang dan meninggal dunia ketika bersujud dalam salat sunat Jumat.
Dari informasi yang terhimpun, diketahui bahwa ustadz dalam video tersebut adalah Ustadz Hasan Bisri, salah seorang pimpinan Muhammadiyah Daerah Pekalongan, Jawa Tengah. Momen tersebut terekam pada Jumat, 14 Agustus 2020, di Masjid Kompleks Gama Asri, Pekalongan.
Diketahui pula bahwa ketika itu dia dijadwalkan akan menjadi khatib yang menyampaikan khotbah salat Jumat.
Video berdurasi 2 menit 20 detik yang diunggah akun Twitter @arwidodo menampilkan momen sejak Ustadz Hasan mulai berjalan masuk ke masjid.
Begitu berada di dalam, Ustadz Hasan tidak langsung melaksanakan salat sunat. Dia sempat menyalami beberapa orang yang diduga muridnya. Terlihat mereka yang bersalaman dengannya mencium tangannya.
Setelah bersalaman, Ustadz Hasan kemudian berjalan ke saf depan, membentangkan sajadahnya. Dia meletakkan ponsel dan bukunya di lantai sebelum salat.
Sesudah itu, dia pun melaksanakan salat sunat Jumat. Namun tiba ketika sujud, gerakannya mulai tidak sempurna. Dia sempat duduk di antara dua sujud, namun tubuhnya terlihat telah oleng.
Kemudian ketika dia bersujud untuk yang kedua, dia tak bangun-bangun. Tubuhnya bersujud terus hingga akhirnya tumbang.
Orang-orang di dalam masjid lekas-lekas membopongnya. Ketika itulah mereka mendapati bahwa Ustadz Hasan sudah meninggal dunia.
Video tersebut pun menuai komentar simpatik dari netizen.
"Masya ALLAH.. Keindahan hakiki ajal tiba dalam sujud.. Husnul Khotimah Innalillahi wainna illaihi roji'un Allahummaghfirlahu Warhamhu Wa'afihi Wa'fu anhu," komentar seorang netizen.
"Salah satu kematian yg diidamkan Kaum Muslimin... Dalam keadaan Suci, Sholat dan di Mesjid.... Masyaa Allah... Allahummaghfirlahu Warhamhu," komentar yang lain.
"Guru Agama Islamku di SMPN 2 Pkl, tetangga belakang rumahku di Medono Indah, semoga Husnul Khotimah.. Amiiin.. Amiiin.. Amiiin.. Yaa Robbal Alamiiin..," kata yang lain.